""
10 December 2018

Komisi Pemilihan Umum (KPU RI) mengadakan acara Roadshow Goes To Campus ke Universitas Andalas pada Minggu 9 Desember 2018 di Ruang Seminar Lt. PKM Unand yang menghadirkan tamu Komisioner KPU RI Bapak Viryan dan Pembicara dari FISIP Unand Dr. Aidinil Zetra, MA dan dihadiri juga oleh Koordinator Program Magister Tata Kelola Pemilu FISIP Unand Dr. Syahrizal, M.Si, Acara yang dibuka langsung oleh Dekan FISIP Bapak Dr. Alfan MIko, M.Si juga mendukung kegiatan Goes to Campus dari KPU Pusat ini, yang mensosialisasikan kepada Mahasiswa tentang pemilian Presiden dan Wakil Presiden pada tanggal 17 April 2019 mendatang. Bapak Viryan sebagai komisaris Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia juga menjelaskan kepada mahasiswa yang hidup di era milenial sekarang agar dapat menetukan pilihan yang tepat untuk menetukan masa depan Bangsa di masa depan pada pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2019, Bapak Viryan juga mengenalkan beberapa aplikasi untuk mencek apakah kita sudah terdaftar sebagai pemilih di pemilu kali ini dan tata cara pemilihan serta fitur cek hasil pemilu dengan menggunakan android dengan mendownload aplikasi KPU RI 2019 di Play store.

 Sambutan Bapak Dekan FISIP Dr. Alfan MIko, M.Si

Komisioner Komisi Pemilihan Umum RI Bpk Viryan

18 November 2018

Program Magister Ilmu Komunikasi adakan Workshop Penulisan Artikel Ilmuah dengan tema " Strategi sukses menulis jurnal dalam publikasi ilmuah dengan pembicara Bpk  Ichwan Arif dari LPTIK Universitas Andalas yang memberikan pengarahan bagi mahasiswa Program Mahister yang akan membuat tugas Akhir berupa jurnal. Pada kesempat ini Bpk. Ichwan Arif menyarankan sebelum meng upload jurnal kita mencari tau dulu apakah pengelola jornal tempat kita akan mengupoad sudah terindeks Scopus dan DIKTI, dan harus dilihat informasinya di website terlebih dahulu apakah perincian tenteng jurnal nya lengkap dengan menyertakan biaya pendaftarannya

26 November 2018

Dekan FISIP Dr. Alfan Miko, M.Si melantik 70 orang Wisudawan/ti Fakultas ISIP pada tanggal 24 November 2018 pada periode wisuda IV tahun 2018, 63 orang untuk Program Sarjana (S1) 7 orang untuk Program Magister, acaranya berlangsung di selasar gedung B Jurusan FISIP. Jumlah wisudawan pada periode ini agak menurun dari periode sebelumnya, dapat dilihat pada grafik dibawah ini :

Lulusan terbaik Program sarjana jatuh pada Verdi Wahyu Cahyadi jurusan Antropologi dengan IPK 3,78, untuk lulusan terbaik Program Magister adalah dari jurusan Ilmu Komunikasi Melisa Mivadila, SE dengan IPK 3,76

 

26 November 2018

 

Wisuda periode IV 2018 S1 dan S2 dilaksanakan pada tanggal 23, 24 November 2018 berdasarkan SK. Rektor No.  1822/III/R/KPT/2018 tentang lulusan program Sarjana dan Magister Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Andalas. Laporan selengkapnya terkait dengan data peserta dan statistik lulusan FISIP dapat di download disini