""
25 February 2022

FISIP UNAND - Rabu, 23 Februari 2022 KDMI FISIP Universitas Andalas sukses dilaksanakan. KDMI FISIP Universitas Andalas ini  diangkat oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang bekerja sama dengan UKMF Socrates sebagai panitia dari acara KDMI FISIP sendiri.

Dalam pergelaran KDMI FISIP Universitas Andalas ini, Dekan FISIP Dr. Azwar, M.Si membuka acara KDMI tahun 2022. Dalam sambutan Dr. Azwar mengatakan acara tahunan yang dibuat untuk menyeleksi calon calon debaters FISIP untuk mewakili FISIP pada ajang KDMI tingkat universitas. Selain itu, segala pendukung kegiatan KDMI ini difasilitasi dengan lengkap oleh Wakil Dekan III FISIP Hayyu Darma Moenir. Beliau mengatakan tentu ini merupakan kegiatan Acara ini diikuti oleh 24 peserta dari 6 jurusan yang ada di FISIP Universitas Andalas yakni Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, Sosiologi, Administrasi Publik, Antropologi dan Ilmu Politik juga ada 2 tim mandiri, ungakapnya.

 Acara ini berlangsung secara offline yakni tatap muka di gedung C FISIP Universitas Andalas dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada. KDMI FISIP Unand menghadirkan debaters handal perwakilan dari setiap jurusan yang saling berkompetisi melalui argumen - argumen kritisnya di dalam 5 babak eliminasi.

Hasil dari 5 babak eliminasi tersebut didapat 3 pembicara terbaik. pembicara terbaik tersebut ialah, speaker 1 Arif Farhan Rinaldi dari Jurusan Ilmu Komunikasi, speaker 2 Rozi Prima Putra dan Wulan Fitriani dari jurusan Ilmu Komunikasi, dan speaker 3 Deby Rahmawati Putri dari jurusan Hubungan Internasional. Tiga orang inilah yang nantinya yang  mewakili FISIP dalam KDMI tingkat Universitas. 

23 February 2022

FISIP UNAND – Dalam meningkatkan kemampuan daya saing, dan mutu pelayanan pendidikan terkemuka yang bernuansa tekhnologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Andalas meresmikan Ruang Digital FISIP yang dapat mendukung implementasi pembelajaran dengan konsep blended learning dengan teknologi video conference pada hari Senin, 21 Februari 2022.

Dr. Azwar, M.Si selaku Dekan FISIP Universitas Andalas dalam sambutannya mengatakan ruangan DigitalFISIP ini tepat terletak di Gedung FISIP B lantai 3 yang memiliki kapasitas infrastruktur bertekhnologi tinggi dengan metode video conference atau tele presence, yang dapat memfasilitasi proses pembelajaran dengan perangkat Multipoint Control Unit (MCU) yang menjadi host perkuliahan dan far sites sebagai client yang sudah terdaftar alamat IP (Internet Protocol).

Dalam peresmian Ruang Digital FISIP ini dihadiri langsung oleh Andre Rosiade selaku Anggota Komisi VI yang fokus dibidang kerjasama BUMN, yang memperantarai inisiasi pengajuan proposal melalui vvideo conference atau tele presence yang akhirnya disambut baik oleh Bank Rakyat Indonesia Cabang Padang. Tentu beliau merupakan putra daerah yang cukup menilik daerah kelahirannya di Bumi Andalas.

Ruang Digital FISIP ini merupakan bentuk program Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Cabang Padang sebagai wadah untuk berkontribusi penuh dalam pengembangan pembelajaran semakin maju kedepannya, ungkap Andre Rosiade dalam peresmian Ruang Virtual FISIP ini. Dekan FISIP UNAND juga menyampaikan  apresiasi dan ucapan terimakasih kepada BRI Cabang Padang yang menyalurkan program CSR dengan pendanaan pengembangan metode pembelajaran virtual conference yang berbiaya 150.000.000 Rupiah ini yang harus kita syukuri bantuan yang diberikan oleh BRI Cabang Padang, ungkapnya. (IH)

21 February 2022

FISIP UNAND – Dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-29, FISIP Universitas Andalas (UNAND) mengadakan Workshop sitasi dengan software ENDNOTE. Sebanyak  20 orang hadir di ruang Dekanat FISIP Lantai 2 yang terdiri dari Dosen dan Mahasiswa di lingkungan Akademik FISIP UNAND mengikuti workshop ENDNOTE yang software pengelolaan referensi Ilmiah ini merupakan versi terbaru 2022 satu hari penuh pada hari Jum’at/18 Februari 2022.

Workshop ini dinarasumberi oleh Bapak Itsar Bolo Rangka, M.Pd yang merupakan Koordinator Wilayah Ikatan Konselor Indonesia, Jakarta dan juga anggota Relawan Jurnal Indonesia (RJI). Tentu, beliau sangat ekspert dalam penggunaan aplikasi ENDNOTE dalam sejumlah penelitian. Sitasi dengan software ENDNOTE sangat membantu peneliti baik dosen dan mahasiswa untuk melakukan sitasi yang baik dan benar sesuai dengan aturan dan format yang ada. Di samping itu dinilainya program ini lebih user friendly, sehingga memudahkan dosen dan mahasiswa dalam melakukan sitasi yang lebih tepat dan konsisten.

Dr. Lucky Zamzami selaku Wakil Dekan 1 yang mewakili Dekan dalam sambutannya mengatakan acara ini diharapkan membantu civitas akademika di lingkungan FISIP untuk melakukan sitasi yang baik dan benar. Dalam pemaparannya, Itsar Bolo Rangka menyampaikan manfaat dari program ENDNOTE bagi dosen adalah untuk meningkatkan kompetensi Dosen dalam menulis artikel ilmiah. Penulisan artikel ilmiah saat ini menjadi kewajiban penting bagi seorang dosen dalam melakukan proses Publikasi ilmiah.  

Lalu, terdapat 4 poin besar yang di highlight oleh Narasumber ENDNOTE ini yakni ketersediaan aplikasi referensi artikel ilmiah seperti Zotero, Mendeley, ENDNOTE, hingga aplikasi referensi ilmiah online seperti refbase.org, citeulike, EasyBib, hingga Citationsy* yang membuka pengetahuan bawha sangat banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk sitasi artikel ilmiah.

Mengapa ENDNOTE? Dengan banyaknya aplikasi referensi artikel ilmiah, tentu kita akan mengarah ke aplikasi yang memudahkan kita dan mudah untuk diakses. Salah satunya ENDNOTE yang memiliki ketersediaan di beberapa software windows maupun apple.

Diharapkan setelah mengikuti pelatihan tersebut Dosen akan mudah dalam membuat citasi dan referensi sesuai dengan author guideline yang ada pada naskah yang dituju.

 

07 February 2022

FISIP UNAND – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Andalas melakukan kunjungan ke FISIP Universitas Sumatera Utara. Rombongan dari FISIP Universitas Andalas berjumlah 15 orang yang terdiri dari Dekan, Ketua Bapem, serta dosen dari perwakilan prodi yang dating pada hari Senin, 7 Februari 2022.

Kunjungan ke FISIP USU bertujuan untuk melakukan perpanjangan penandatangan serta perjanjian kerja sama (PKS) baik mengenai Benchmarking hingga program MBKM yang menjadi salah satu program unggulan dari kampus merdeka.

Perjanjian kerjasama tidak hanya dilakukan antar fakultas, tetapi juga antar jurusan di fakultas. “Kedepannya kita juga akan mendorong masing-masing prodi untuk melakukan perjanjian kerjasama dengan FISIP USU” ujar Azwar selaku Dekan FISIP UNAND.

Perjanjian kerjasama antar fakultas juga diharapkan menjadi awal terbentuknnya kegiatan kerjasama antar prodi antar FISIP USU dan FISIP UNAND. Acara penandatangan MoU diawali dengan kata sambutan dari Dekan FISIP USU, kata sambutan dengan Dekan FISIP UNAND, dilanjutkan dengan simbolisasi penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) serta diakhiri dengan foto bersama.

Kunjungan ke FISIP USU juga disambung dengan kegiatan kuliah umum dengan tema mitigasi bencana ekspansi sawit terhadap perubahan iklim yang dibawakan oleh Prof Afrizal serta Bapak Henry Sitorus yang dilakukan secara parallel., yang dihadiri juga oleh sejumlah civitas akademik Fakultas di FISIP Universitas Sumatera Utara.