FISIP UNAND – Senin (24/05). Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) di tingkat Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Andalas (FISIP Unand) kembali diselenggarakan. Dengan mempertimbangkan kondisi pandemi COVID-19 yang masih berlangsung di Indonesia, kegiatan tahunan kemahasiswaan ini dilaksanakan secara virtual pada tanggal 24 Mei. Pilmapres merupakan rangkaian seleksi mahasiswa berprestasi yang dilakukan secara bertahap mulai dari tingkat jurusan hingga ke tingkat nasional
Haiyyu Darman Moenir, S.IP, M.Si selaku Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan FISIP Unand menegaskan bahwa agenda resmi tahunan ini merupakan kegiatan penting bagi mahasiswa. Pilmapres telah menjadi ajang pertukaran gagasan kreatif serta unjuk kemampuan bagi mahasiswa berprestasi di seluruh Indonesia. Haiyyu berharap pada tahun ini Unand kembali dapat memperoleh hasil yang baik di tingkat nasional. Pada tahun lalu, Bunga Sri Hidayat, mahasiswa berprestasi Unand 2020, mampu memperoleh posisi sebagai salah seorang finalis Pilmapres nasional, ujarnya lebih lanjut.
Rangkaian seleksi mahasiswa di jurusan telah menetapkan 8 (delapan) mahasiswa yang mewakili berbagai jurusan di FISIP Unand. Mereka akan berkompetisi untuk mendapatkan posisi terbaik yang akan mewakili fakultas dalam Pilmapres tingkat universitas. 8 mahasiswa tersebut, yaitu Rifda Hanif Isani (Sosiologi), Vania Rei Syifa (Ilmu Komunikasi), Nugel Dwi Putra (Ilmu Politik), Nindya Raihan (Ilmu Hubungan Internasional), M. Tory Prasetyo (Antropologi), Mellysa Dwi Harni (Antropologi), Faruq El Picasso (Sosiologi), dan Muhammad Saddiq (Ilmu Hubungan Internasional). Penilaian dilakukan berdasarkan tiga komponen, yaitu capaian utama yang dibuktikan dengan sertifikat prestasi, gagasan kreatif dilengkapi dengan poster serta wawancara dalam bahasa Inggris.
Melalui serangkaian tahap seleksi, yang dimulai dari jam 9 pagi hingga jam 10 malam, Pilmapres FISIP Unand 2021 telah mendapatkan tiga peserta terbaik, yaitu Muhammad Saddiq (Ilmu Hubungan Internasional) sebagai juara satu, Nugel Dwi Putra (Ilmu Politik) menempati posisi kedua, dan Rifda Hanif Insani (Sosiologi) yang berada di peringkat ketiga. Otomatis untuk juara 1 akan mewakili Pilmapres di tingkat Universitas yang akan dilaksanakan pada tanggal 26-27 Mei 2021. Pada seleksi ini, Saddiq memaparkan gagasan kreatifnya yang berjudul “Peningkatan Kualitas Pendidikan dalam Mengatasi Ketidakefektifan Sistem Pembelajaran Jarak Jauh di Nagari Taram dengan Menerapkan Program Teens for Kids”. Sebagai juara pertama, Saddiq mendapatkan kesempatan untuk menjadi perwakilan FISIP Unand pada Pilmapres tingkat universitas yang berlaga dengan representatif fakultas lainnya.
Pilmapres FISIP memiliki juri-juri yang melakukan penilaian terhadap Fortofolio, yaitu Dr. Maihasni, M.Si (Kajur Sosiologi), Kusdarini, S.IP, MPA (Sekjur Administrasi Publik); Gagasan Kreatif (Paper, Poster, Video), yaitu Dewi Anggraini, S.IP, M.SI (Sekjur Ipol), Dr. Lucky Zamzami, M.Soc.Sc (Plt. Ilmu Hubungan Internasional), Dr.Yevita Nurti, M.Si (Kajur Antropologi), Dr. Ria Ariany, M.Si (Kajur Administrasi Publik); Wawancara (Indonesia dan Inggris), yaitu Dr. Emeraldy Chatra (Kajur Ilmu Komunikasi, Putiviola Elian Nasir (Dosen Ilmu Hubungan Internasional).
Salah seorang dewan juri, Putiviola Elian Nasir, yang biasa dipanggil Ola, juga merupakan dosen jurusan Ilmu Hubungan Internasional FISIP Unand, mengungkapkan bahwa selama proses seleksi semangat para peserta sangat terasa. Mereka juga memiliki ide yang kreatif serta penyampaian gagasan tersebut disajikan secara menarik dan dengan penuh rasa percaya diri, ujarnya. (IH)